Jelang Seleksi Tertulis, Para Peserta Calon Dukuh Mendapatkan Pembekalan dari Tim

19 November 2022
Administrator
Dibaca 40 Kali

(Sendangsari) Dua hari menjelang pelaksanaan seleksi tertulis para calon Dukuh Gegunung, Tim Penjaringan dan Penyaringan mengumpulkan para peserta seleksi, untuk mendapatkan pembekalan secara teknis saat diselenggarakan ujian tertulis pada Senin (21/11) mendatang.

Dalam pembekalan yang dilakukan oleh ketua Tim Penjaringan dan Penyaringan Dukuh Gegunung ini, tampak dihadiri oleh Lurah Sendangsari.

Pembekalan yang digelar pada Sabtu (19/11) di Aula Kalurahan Sendangsari, selain dihadiri secara lengkap oleh Tim Penjaringan dan Penyaringan Dukuh Gegunung, 8 peserta yang dinyatakan lolos seleksi administrasi dan berhak mengikuti proses seleksi tertulis, juga hadir dan antuisias dalam mengikuti pembekalan teknis tersebut.

Dalam sambutannya, Lurah Sendangsari, Suhardi menyatakan, bahwa pada Senin mendatang segera diketahui yang bakal mengemban amanah menjadi Dukuh Gegunung, sehingga menghimbau agar para peserta mempersiapkan diri sebaik – baiknya untuk menghadapi ujian tertulis tersebut.

“Mewakili Pemerintah Kalurahan, saya mengucapkan terimakasih para peserta sudah meluangkan waktu untuk mengikuti Podcast yang diselenggarakan oleh pemerintah. Konten ini menjadi salah satu kebijakan pemerintah dalam memberikan transparansi publik sehingga masyarakat luas bisa mengetahui kapabilitas calon pemimpin wilayah. Lebih dari itu, monggo para peserta, mempersiapkan diri sebaik – baiknya untuk menghadapi seleksi tertulis nantinya, siapa pun nanti yang memiliki nilai terbaik, kita semua bisa legowo, dan yang terpilih juga bisa secara langsung belajar dan menyesuaikan diri dengan jalannya pemerintahan, agar tidak terlalu ketinggalan jauh dengan yang sekarang sudah ada,” papar Suhardi.

Dari berbagai informasi yang dikumpulkan, pada seleksi tertulis nantinya, para peserta bakal menggunakan Tablet (Android), yang sudah disediakan oleh pihak ketiga.

Untuk Tablet ini, sudah dilengkapi  aplikasi materi ujian tertulis. Hal ini sebagai salah satu dasar akurasi dan transparansi nilai yang diperoleh oleh masing – masing peserta ujian.

Sementara Ketua Tim Penjaringan dan Penyaringan Dukuh Gegunung, Mulyono, STP menuturkan, untuk ujian verbal lisan, para peserta diwajibkan berpidato menggunakan bahasa jawa, berpidato ucapan selamat datang (Pambagyo Harjo), dalam moment pernikahan warga, kematian, tasyakuran, rapat – rapat tingkat padukuhan, acara syawalan dengan durasi waktu sekitar lima menit.

Dalam pembekalan ini pun juga dilakukan undian nomor urut, dengan perolehan sebagai berikut, Rafik Anggayu Muchti nomor urut 1, Yulianto nomor urut 2, Risa Kurniasari nomor urut 3, Kukuh Priyono nomor urut 4, Dian Nita Fitriasni nomor urut 5, Siti Maryam nomor urut 6, Agus Saputra nomor urut 7 dan Wagiran mendapat nomor urut ke 8. (ipg)