Kulon Progo “Kabupaten Peduli HAM”

17 Desember 2019
Administrator
Dibaca 42 Kali

Pemerintah Daerah Kabupaten Kulon Progo meraih penghargaan dari Kementeriaan Hukum dan Hak Asasi Manusia Republik Indonesia sebagai Kabupaten Peduli HAM.  Bambang Sutrisno, S.Sos. selaku Staf Ahli Bupati Bidang Kesejahteraan Rakyat dan SDM Sekretariat Daerah Kabupaten Kulon Progo mewakili untuk menerima penghargaan di Bandung (10/12/2019). 

Penghargaan tersebut diperoleh dari hasil akumulasi penilaian yang diatur dalam Peraturan Menteri Hukum dan HAM Nomor 34 Tahun 2016 tentang Kriteria Daerah Kabupaten/Kota Peduli HAM, ditambah penggunaan aplikasi yang lebih terintegrasi dan penilaian eksternal Kementerian Hukum dan HAM. Dalam peraturan tersebut  ada beberapa aspek yang menjadi penilaian meliputi: hak atas kesehatan, hak atas pendidikan, hak perempuan dan anak, hak atas kependudukan, hak atas pekerjaan, hak atas perumahan, dan hak atas lingkungan yang berkelanjutan.

Budi Setiawan selaku Kasubag Pelayanan Hukum dan HAM bagian Hukum Setda Kulon Progo menuturkan bahwa prestasi yang diraih berkat kerjasama yang baik dari berbagai OPD terkait.

“Alhamdulillah Kabupaten Kulon Progo dapat mempertahankan prestasi sebagai Kabupaten Peduli HAM. Bersama stakeholder terkait untuk meningkatkan pencapaian pelaksanaan HAM di Kabupaten Kulon Progo,” kata Budi.

Lebih lanjut Budi menyampaikan semoga apa yang diraih dapat memberikan tambahan semangat untuk Kabupaten Kulon Progo, sehingga dapat semakin mengoptimalkan pelaksanaan HAM di Kulon Progo.

“Beberapa hal yang menjadi tantangan bersama untuk pemenuhan HAM antara lain harmonisasi produk hukum, disabilitas, ruang laktasi, pelayanan kesehatan. Ke depan sarana prasaranan seperti akses jalan untuk difabel, ruang laktasi akan kami tingkatkan,” ungkapnya.

Bambang Sutrisno,S.Sos. berharap tahun mendatang akan tetap mendapatkan penghargaan yang serupa dengan kualitas yang lebih baik lagi. Kulon Progo termasuk dalam Kabupaten Peduli HAM. Tahun 2019 merupakan kali keempat secara berturut-turut Kulon Progo menerima penghargaan Kabupaten Peduli HAM.

“Kami sampaikan ucapan terimakasih kepada semua pihak, prestasi ini dapat tercapai berkat adanya kerjasama yang baik. Ke depan akan tetap kami sinergikan program-program yang terkait HAM, kami optimalkan dan tentunya muaranya adalah pada peningkatan pelayanan publik untuk kesejahteraan masyarakat,” ujar Bambang.

Sumber