Pendampingan Program Stunting kepada Kader Posyandu Sendangsari

03 Oktober 2019
Administrator
Dibaca 46 Kali

Sendangsari ( 3/10) -  Merujuk data Dinas Kesehatan Kulon Progo, pada 2018 tercatat angka stunting di kabupaten ini sebanyak 14,31 persen atau sekitar 3.157 anak. Untuk mempercepat tercapainya Kulon Progo zero stunting di 2030. Diadakan pertemuan tentang pendampingan program pencegahan dan penanggulangan stunting  kepada kader posyandu se sendangsari di Aula Balai Desa Sendangsari.

Acara dimulai dengan sambutan kepala desa Sendangsari Suhardi sekaligus membuka acara.

Kepala Desa Sendangsari menuturkan, bahwa peran nenek, asisten rumah tangga dan ayah balita sendiri sangat mempengaruhi tumbuh kembang anak. Kader Posyandu diharapkan segera menyampaikan ilmu yang di dapat pada pertemuan ini kepada masyarakat.

Materi pada pertemuan ini dibawakan oleh Retna Siwi Padmawati dari Fakultas Kedokteran Masyarakat dan Keperawatan Universitas Gajah Mada ( UGM ). Beliau menjelaskan tentang pentingnya pola asuh anak untuk pencegahan stunting. ( red-wb )